28.5 C
Yogyakarta
Rabu, September 4, 2024

Ini 99 Kelebihan Honda CB150X jika dibanding CB150R

Honda CB150X kok kayak CB150R ya? Ya emang bener bro!

Secara Motor ini memang basicnya dari Honda CB150R atau CBR150R, itu loh si nakedbike andalan Honda.

Sekarang sih CB150R sudah menyaingi popularitas Vixion dari segi penjualanya.

Makanya, Honda menambah lagi line-up untuk mesin 150 cc nya biar gak mubazir, katanya kan riset engine itu mahal.. wkwk enggak gitu juga tapi.

Ini next kalau ketambah CB150 Exmotion, mau enggak mau Yamaha XSR155 juga bakalan terusik. wkwk ngeri nih Honda.

Kalau kata mereka, hadirnya motor CB150X ini diciptakan untuk menjawab kebutuhan konsumen, mereka butuh motor yang punya nuansa touring.

Toh, apalagi para tourer-tourer sejati sering kan tuh, modifikasi motor nakednya dengan aura touring dengan banyak cara; ada yang ninggi’in shock sampai pasang side-box, banyak banget!

Baca juga:  Penjualan CB150R vs Vixion vs GSX-S150 April 2018, Siapa pemenangnya?

Nah mungkin itu juga yang menjadi keresahan Honda sebagai penguasa marketshare roda dua saat ini, gatel mereka pengen menggerogoti pasar touring itu, termasuk menggerogoti kantong kita paraa penyuka motor.. wkwk

Nah back to topic, intro haha hihinya kayaknya sudah lumayan panjang. Enggak malu-maluin kalau tampil di pencarian si mbah.

Perbedaan Honda CB150X dan Honda CB150R

Bedanya tentu saja desain Honda CB150X itu Touring banget, ya dari belakang masih seperti CB150R sih tapi dari tengah ke depan sudah beda banget, touring banget!

Entah kenapa, kalau saya lihat desain kek gini ini ingat Versys 250 Kawasaki punya.. hehe ya wajar sih, karena mereka pionir di kelas 250 cc. dan ajibnya, CB150X ini pionir di kelas 150cc..

Baca juga:  Ini Penyebab Rantai New CB150R Berisik banget dan cepat kendor, apa solusinya?

Perbedaan lainya ada pada engine yang di remapping ulang, suspensi yang memiliki dimensi lebih panjang, travel shock yang lebih panjang, setang yang lebih tinggi dan beberapa ubahan lain-nya untuk mengubah dari naked biasa menjadi naked tourer. Nanti deh detailnya tak ulas lagi.

Honda CB150X Touring

Kelebihan Honda CB150X

Sekarang mari kita bahas kelebihanya, ada 99 Kelebihan sebenarnya tapi disini saya hanya akan menjelaskan 9 kelebihan saja karena 90 yang lain saya rasa terlalu banyak ya.. wkwk

  1. Motor Touring nih bos, kalau dipakai jarak jauh ya enggak secapek naik CB150R
  2. Dual Purpose, mau aspal oke, off road juga oke aja.
  3. Ground Clearance lebih tinggi, enggak khawatir nggasruk.
  4. Lebih Commanding, motor lain kayak ceper semua wkwk.
  5. Riding Position Lebih tegap, ini yang bikin gak gampang capek.
  6. Travel shock lebih jauh, redaman goncangan lebih baik dong.
  7. Dimensi shock lebih panjang, ya untuk supporting travelnya juga.
  8. Lebih irit, makanya powernya di sunat, tapi tenang torsinya sama kok.
  9. Lebih gagah ini, secara lebih gede.. lebih tinggi.
Baca juga:  Honda CBR150R facelift 2019 resmi meluncur, Shock tetap Teleskopik Visor tinggi, ada varian ABS!
Honda CB150X 2022

Karena bahasan diatas gak ada datanya.. nih simak data spesifikasinya ya bro.. biar makin yakin.

  • DIMENSI
  • CB150XCB150R
    Panjang x Lebar x Tinggi2.031 x 796 x 1.309 mm2.024 x 796 x 1.083 mm
    Tinggi Tempat Duduk817 mm795 mm
    Jarak Sumbu Roda1,315 mm1.298 mm
    Jarak Terendah Ke Tanah181 mm164 mm
    Berat Kosong (Curb Weight)139 kg134 (Std) & 135 kg (SE)
    • MESIN
    CB150XCB150R
    Tipe Mesin4 Langkah, DOHC 4 Katup4 Langkah, DOHC 4 Katup
    Kapasitas Mesin149,16 cc149,16 cc
    Diameter X Langkah57,3 x 57,843 mm57,3 x 57,843 mm
    Tipe TranmisiManual, 6 KecepatanManual, 6 Kecepatan
    Perbandingan Kompresi11,3 : 111,3 : 1
    Daya Maksimum11,5 kW (15,6 PS) / 9.000 rpm12,4 kW (16,9 PS) / 9.000 rpm
    Torsi Maksimum13,8 Nm (1,41 kgf.m) / 7.000 rpm13,8 Nm (1,41 kgf.m) / 7.000 rpm
    Tipe StarterElectricElectric
    Tipe KoplingMultiple Wet Clutch with Coil SpringMultiple Wet Clutch with Coil Spring
    Sistem PendinginLiquid CooledLiquid Cooled
    Tipe Minyak PelumasWetWet
    Honda CB150X dari depan
    on frame: ardiyantoyugo.com

  • RANGKA
  • CB150XCB150R
    Tipe RangkaDiamond (Truss), SteelDiamond (Truss) Frame
    Tipe Suspensi DepanShowa 37mm Inverted Telescopic, 150mm StrokeShowa 37mm Inverted Telescopic, 120mm Stroke
    Tipe Suspensi BelakangLengan Ayun Dengan Suspensi Tunggal (Sistem Pro-Link), travel 60 mm lebih panjang, peer 324 mmLengan Ayun dengan suspensi tunggal (Sistem Pro-Link), peer 299 mm
    Ukuran Ban Depan100/80-17M/C 52P, Tubeless100/80-17M/C 52P, Tubeless
    Ukuran Ban Belakang130/70-17M/C 62P, Tubeless130/70-17M/C 62P, Tubeless
    Tipe Rem DepanWavy Disc BrakeWavy Disc Brake
    Tipe Rem BelakangWavy Disc BrakeWavy Disc Brake

    Nah itu dia 99 Kelebihan Honda CB150X yang diringkas menjadi 9 poin saja, semoga tidak bikin emosi teman-teman para pembaca semuanya. Sampai jumpa di artikel klikbait yang lainya!

    Hendri Widananto
    Hendri Widananto
    Tinggal di Yogyakara, penghobi motor sejak kecil, seorang Testrider, Reviewer dan penikmat balap MotoGP. Mulai aktif berbagi seputar motor pada tahun 2015 hingga kini.

    Baca Juga

    Tinggalkan Balasan

    Tetap Terhubung

    2,717FansSuka
    1,505PengikutMengikuti
    2,295PelangganBerlangganan

    Terbaru