26.1 C
Yogyakarta
Kamis, September 12, 2024

Harga Yamaha FreeGo di Jogja Rp 19,9 juta tipe-S Keyless, Cek Dealer untuk Simulasi Kreditnya!

BLOGOTIVE.COM – Halo mbak mas semuanya warga Jogja, Sleman, Bantul, Kulon Progo dan Gunungkidul yang mungkin tertarik dengan motor baru Yamaha FreeGo yang isi tanki bensin tidak perlu turun buka jok itu.. harga FreeGo mulai 18,7 juta tipe standar lurd dan Rp 19,9 juta tipe-S sudah Keyless.

Kemarin hari Sabtu (24/11/2018), Yamaha Jogja secara resmi memperkenalkan Yamaha FreeGo bersama Komuniatas, Media, Vlogger dan Blogger Jogja. Selain memberikan product knowledge kepada kita, Yamaha juga tak luput meninformasikan soal Harga.

Sebelumnya, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) sebagai ATPM juga sudah resmi memperkenalkan motor ini, untuk infonya bisa dibaca di Yamaha FreeGo Resmi dirilis, Fitur Keren Mengisi Bensin tanpa Buka Jok.

Lubang Tanki Bensin Yamaha FreeGo
Lubang Tanki Bensin Yamaha FreeGo

Seperti diketahui mbak masdab semuanya, Yamaha FreeGo punya 3 varian yakni FreeGo standar, FreeGo S (Keyless) dan FreeGo S Rem ABS, kalau belum tahu silahkan kunjungi laman Perbedaan Yamaha FreeGo Standar dan FreeGo S, Beda Fiturnya! . Ketiga varianya ini termurah dibandrol Rp 18,7 juta dan paling mahal yang sudah pakai rem anti mengancing ABS dijual Rp 22,7 juta.

Baca juga:  Perbandingan Spesifikasi FreeGo vs Lexi, Pilih Mana?

Harga Yamaha FreeGo di Yogyakarta

  • Harga FreeGo standar : Rp 18.700.000
  • Harga FreeGo tipe-S : Rp 19.900.000
  • Harga FreeGo S-ABS : Rp 22.700.000
    * update November 2018, harga bisa berubah sewaktu-waktu.
Harga Yamaha FreeGo di Jogja
Harga Yamaha FreeGo di Jogja (product knowledge)

Bandrol harga diatas berlaku untuk wilayah (On The Road) Yogyakarta yakni Kodya Yogyakarta, Kabupaten Sleman, Bantul, Kulon Progo dan Gunungkidul tentunya.

Untuk mengetahui simulasi kredit atau cicilanya silahkan langsung datang ke dealer terdekat kamu mbak mas semuanya, kamu juga bisa memanfaatkan event pameran Yamaha untuk mendapatkan potongan harga spesial.

Apa sih Kelebihan Yamaha FreeGo?

Kelebihan Yamaha FreeGo paling saya sukai adalah pengisian BBM yang ada di kiri sayap motor, jadi kalau isi bensin tidak perlu turun bro, gak perlu buka jok.

Baca juga:  Rilis Yamaha Lexi 125 di Yogyakarta, Via Vallen maneh dab!

Nah selain itu karena posisi tankinya ini dibawah dek, jadi ruang underseat-nya full untuk bagasi atau ruang penyimpanan.. tak main-main kapasitasnya 25 liter.. helm full face dan bola basket saja masuk, apalagi cuman belanjaan sayur mayur.. masuk pak eko!

Kelebihan Yamaha FreeGo, Bagasi bisa muat helm dan bola basket
Bagasi bisa muat helm dan bola basket

Lampu LED, Speedometer Digital dan ban gambot juga menjadi kelebihan motor ini.. kalau yang tipe-S ya kelebihanya kuncinya sudah pakai Keyless (tanpa anak kunci), jadi lebih aman dan praktis.

Spesifikasi Yamaha FreeGo 125

DIMENSI
P x L x T 1.905 x 690 x 1.100 mm
Tinggi Jok 779 mm
Jarak terendah ke tanah
Berat Isi 100 kg
Kapasitas Tanki 4,2 Liter
Kapasitas Bagasi 25 Liter
MESIN
Kapasitas 125 cc
Jumlah Silinder Tunggal, 2 valve
Jumlah Camshalft Single (SOHC)
Sistem Bahan Bakar Full Injection
Sistem Pendingin Udara
Sistem Starter Elektrik & Engkol
Sistem Pelumasan Basah
Daya Maksimum 7,0 kW (9,38 HP) / 8.000 rpm
Torsi Maksimum 9,5 Nm / 5.500 rpm
Perbandingan Kompresi 9,5 : 1
Diameter x Langkah 52,4 x 57,9 mm
Transmisi Otomatis
Tipe Kopling Wet Sump
SASIS
Tipe Underbone
Suspensi Depan Teleskopik
Suspensi Belakang Unit Swing
Ukuran Ban Depan 100/90-12 M/C (59J) Tubeless
Ukuran Ban Belakang 110/90-12 M/C  (64L) Tubeless
Tipe Rem Depan Disc Brake, 1 kaliper
Tipe Rem Belakang Tromol
KELISTRIKAN
Sistem Pengapian TCI / Transistor
Baterai YTZ4V
Tipe Busi CR6HSA
LAIN-LAIN
Speedometer Full Digital
Baca juga:  Tangki Yamaha FreeGo di bawah dek, Pengisian Bensin di sayap kiri.. Aman kah? Ini Jawabanya
Warna FreeGo S Merah Doff
Warna FreeGo S Merah Doff

Itulah dia Harga Yamaha FreeGo yang bisa BlogOtive informasikan kepada teman-teman semuanya, semoga berguna dan jangan lupa baca artikel menarik lainya. (Hendri)

Hendri Widananto
Hendri Widananto
Tinggal di Yogyakara, penghobi motor sejak kecil, seorang Testrider, Reviewer dan penikmat balap MotoGP. Mulai aktif berbagi seputar motor pada tahun 2015 hingga kini.

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Tetap Terhubung

2,717FansSuka
1,505PengikutMengikuti
2,295PelangganBerlangganan

Terbaru