22.2 C
Yogyakarta
Jumat, September 13, 2024

Hasil FP2 MotoGP Perancis 2018, Dovizioso tercepat

BLOGOTIVE.COM – Hasil FP2 MotoGP Perancis 2018 mencatatkan pembalap Ducati team, Andrea Dovizioso menjadi yang tercepat dengan hasilkan laptime 1 menit 31,9 detik. Dovi baru saja sign perpanjangan kontrak dua musim bro, 2019-2020 tetap membalap diatas Desmosedici GP.

Jika di FP1 MotoGP Perancis 2018 tadi, Dovizioso diposisi kedua dibelakang Marquez, kini Dovi menjadi yang tercepat dan bahkan memiliki laptime yang lebih baik daripada Marc Marquez di Latihan Bebas yang pertama.

Cuaca cerah, bagus sekali dan tidak ada hujan di Perancis, para Pembalap bertarung terus fighting untuk menggeber motornya sejak awal untuk mendapatkan catatan waktu terbaik.

Beberapa pembalap yang sempat sodok fastestlap menjadi yang tercepat sepanjang Free Practice yang ke-2 tadi adalah Marc Marquez dan Johann Zarco.

Baca juga:  Starting Grid MotoGP Ceko 2018, Dovizioso Pole Position Rossi kedua

Andrea Dovizioso dan Valentino Rossi kemudian menyusul dengan membawa laptime terbaik mereka, hanya saja Laptime Rossi masih kalah dengan laptime yang dihasilkan Marquez dan tempatkan The Doctor tercepat ke-3.

Cal Crutchlow yang sangat ngotot sempat terjatuh di penghujung Free Practice berakhir (-1), untung saja dia hanya mengalami kecelakaan kecil dan tidak ada masalah, Cal baik-baik saja. Berikut adalah hasilnya..

Hasil FP2 MotoGP Perancis 2018

  1. Andrea Dovizioso 1’31,9
  2. Marc Marquez
  3. Valentino Rossi
  4. Maverick Vinales
  5. Johann Zarco
  6. Jack Miller
  7. Pol Espargaro
  8. Dani Pedrosa
  9. Aleix Espargaro
  10. Jorge Lorenzo
  11. Cal Crutchlow
  12. Tito Rabat
  13. Danilo Petrucci
  14. Andrea Iannone
  15. Alex Rins
  16. Alvaro Bautista
  17. Taaka Nakagami
  18. Bradley Smith
  19. Hafizh Syahrin
  20. Franco Morbidelli
  21. Scott Reding

Itulah dia Hasil FP2 MotoGP Perancis 2018, jangan lupa lihat Jadwal MotoGP Perancis 2018 dan juga Prediksi MotoGP Perancis yang sudah BlogOtive siapkan untuk masdab semua.. (Hendri)

Hendri Widananto
Hendri Widananto
Tinggal di Yogyakara, penghobi motor sejak kecil, seorang Testrider, Reviewer dan penikmat balap MotoGP. Mulai aktif berbagi seputar motor pada tahun 2015 hingga kini.

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Tetap Terhubung

2,717FansSuka
1,505PengikutMengikuti
2,295PelangganBerlangganan

Terbaru