23.9 C
Yogyakarta
Kamis, Oktober 24, 2024

Ini Strategi Yamaha dongkrak penjualan di 2016

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) sebagai pemegang merk motor Yamaha di Indonesia telah menyiapkan serangkaian Strategi untuk dongkrak penjualan produknya untuk tahun depan, 2016.

Penjualan Yamaha di Indonesia sendiri masih kalah dengan produsen Jepang lainya yang tidak lain adalah rival terberatnya Honda, melalui PT Astra Honda Motor (AHM), Honda bisa menguasai penjualan bulanan hingga 70% sementara sisanya baru Yamaha, Suzuki, Kawasaki dan TVS versi data Asosiasi Sepeda Motor Indonesia (AISI).

Mengingat hal itu, Yamaha Indonesia siapkan strategi untuk hadapi pasar 2016 guna menarik banyak konsumen si Garpu tala. Seperti dilansir Okezone, beberapa Strategi Yamaha adalah dengan menghadirkan beberapa produk baru yang fresh dan juga pengenalan teknologi mesin canggih Bluecore.

Diungkapkan oleh Asisten GM Marketing YIMM, Mohammad Masykur kepada Okezone, Yamaha akan luncurkan beberapa produk baru di tahun 2016, namun tidak akan sebanyak tahun ini, 2015. Berikut adalah pernyataanya

“Tetap, nanti ada produk baru tapi tidak banyak seperti 2015. Tapi (produknya) apa saya sendiri belum tahu, belum dapat kabar,”

Seperti yang sudah masuk dalam daftar rumor yang sudah beberapa kali BlogOtive update, produk baru Yamaha di tahun depan kebanyakan bergenre Sport, Moge dan Matic. Kita bisa menelisik dari sport akan ada Yamaha MT-15/Xabre, untuk Motor gede (Moge), Yamaha juga masih memiliki peluang untuk rilis MT-09, TMAX, R6 atau VMAX, namun rilis yang mana masih di proses oleh Yamaha Pusat, sementara untuk genre matic akan ada Mio Fino update 125cc dan juga sportmatic Aerox.

Strategi Yamaha dongkrak penjualan di 2016
Yamaha Indonesia

Nah, itu adalah strategi pertama Yamaha yang masih akan tetap mengeluarkan amunisi-amunisi baru, sementara strategi berikutnya adalah pengenalan teknologi Bluecore yang lebih mendalam kepada Masyarakat Indonesia.
Strategi promosi dirubah menjadi lebih merata dengan blusukan hingga ke kecamatan.

“Kalau dulu kan promonya di kota besar dan provinsi. Sekarang kita pecah, jadi Blue Core Motor Show, yang sampai tingkat kelurahan dan kecamatan, sudah mejamur kesana,”

Kita tau kampanye Bluecore Yamaha digeber dari tahun ini, beberapa skutik seperti Mio dan Soul di update menjadi mesin lebih efisien bahan bakar atau Yamaha menyebutnya Bluecore, selain itu Yamaha juga mereplace Sponsorship Yamaha Indonesia dengan tagline ‘Semakin di Depan’ di MotoGP dengan logo Bluecore.

Sepertinya Yamaha juga akan melakukan strategi untuk memperbaiki pelayanan aftersales mereka, karena tak bisa dipungkiri salah satu faktor terpincutnya konsumen pada suatu brand adalah dengan good service yang diberikan brand tersebut. Nah, jadi itu Otivers beberapa Strategi Yamaha Indonesia di tahun 2016 nanti, kita lihat saja apa yang akan dilakukan si biru ini. BlogOtive

Hendri Widananto
Hendri Widananto
Tinggal di Yogyakara, penghobi motor sejak kecil, seorang Testrider, Reviewer dan penikmat balap MotoGP. Mulai aktif berbagi seputar motor pada tahun 2015 hingga kini.

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Tetap Terhubung

2,717FansSuka
1,505PengikutMengikuti
2,295PelangganBerlangganan

Terbaru