29.2 C
Yogyakarta
Rabu, Oktober 2, 2024

Sonic Livery MotoGP Honda Repsol rilis sesaat lagi?

Kabar Honda Sonic 150R Special Edition atau Livery MotoGP Honda Repsol kembali terdengar bahwa akan rilis sesaat lagi, setelah tidak diketahui keberadaanya waktu rilis Agustus lalu hingga saat artikel ini dimuat (16 Oktober), pasti membuat Otivers bertanya-tanya.. La wong sebelum rilis saja tampilan Edisi Spesial si Oren sayap mengepak sudah nampak, untuk rilisnya malah menghilang, yang belum baca silahkan lihat post jauh-jauh hari lalu

Kabar terbaru sekarang Honda Sonic versi Livey ini disinyalir sudah mulai masa produksi masal, seperti yang dikatakan informan TMCBlog [1], bahwa Honda Sonic Edisi MotoGP sudah masuk ke tahap produksi, disitu Wak Taufik juga menambahkan bahwa biasanya setiap ada kabar produk Honda sudah tahap Masspro, tidak lama lagi bakalan rilis atau diluncurkan.

Sonic 150R Livery MotoGP Honda Repsol

Mengenai seperti apa tampilanya yang jelas belum ada yang tau, tapi sepertinya akan sama dengan foto diatas, intinya hanya berbeda Grafisnya saja, ada embel-embel sponsor seperti halnya Honda RC-213V yang ditunggangi Marc Marquez dan Dani Pedrosa. ada logo Repsol pastinya, HRC, One Heart dll, tambahan bahwa crankcase sepertinya akan diwarnai Emas. Untuk mesin dan komponen lain diprediksi akan tetap sama dengan yang non-Livery atau versi standar.

Wih menarik ini, pasalnya untuk kelas moped/underbone/ayago di Indonesia sudah punya livery GP-nya sendiri-sendiri, seperti Satria F150 dengan Suzuki Ecstar-nya atau Jupiter MX King dengan Yamaha Movistarnya.

Pertanyaan terakhir, apakah ada sosok Marc Marquez atau paling tidak ada iklan-nya yang melibatkan Baby Aliens dihari rilisnya nanti?.. seperti yang dilakukan dengan CBR150R dengan taglinenya “Born to Race”, pasalnya menurut rumor kompetitor juga sedang menyiapkan brand ambassador seperti calon Satria Injeksi dengan Aleix Espargaro atau Nakedbike Yamaha MT15 dengan Valentino Rossi-nya. kita tunggu saja!

Nah, itulah dia Informasi mengenai Sonic Livery MotoGP Honda Repsol yang rilis sesaat lagi, info diatas hanya sekedar rumor, ketentuan dan kepastian ada di tangan PT Astra Honda Motor (AHM). Semoga bermanfaat!

Hendri Widananto
Hendri Widananto
Tinggal di Yogyakara, penghobi motor sejak kecil, seorang Testrider, Reviewer dan penikmat balap MotoGP. Mulai aktif berbagi seputar motor pada tahun 2015 hingga kini.

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Tetap Terhubung

2,717FansSuka
1,505PengikutMengikuti
2,295PelangganBerlangganan

Terbaru