MK Kashiyama merupakan merek Spare part Mobil yang memproduksi banyak komponen untuk kendaraan roda empat seperti Rem Tromol, Kampas Rem dan Rem Cakram yang memiliki kualitas terbaik di Indonesia. Basis Perusahaan di Jepang dan PT Dirgaputra Ekapratama sebagai distributornya di tanah air.
Untuk kamu yang ingin mencari Spare part mobil namun was-was lantaran compatibel atau tidaknya, MK Kashiyama bisa diandalkan karena MK Kashiyama bisa digunakan untuk semua Manufacturer mobil yang dipasarkan di Indonesia seperti Chevrolet, Isuzu, Honda, Hyundai, Mazda, Nissan, Ford, Toyota, Suzuki, Kia, Timor, Daihatsu, Daewoo dan yang lainya.
Beberapa produk unggulan MK Kashiyama yang pernah BlogOtive coba akan kami ulas dalam laman ini, untuk Otivers yang ingin mengetahuinya lebih dalam silahkan simak beberapa part produk dari MK Kashiyama di artikel ini.
MK Kashiyama Merek Spare Part Mobil untuk Rem Cakram, Rem Tromol dan Kampas Rem Berkualitas Terbaik di Indonesia
Seperti diketahui, cara kerja sebuah rem yakni dengan menggesekkan dua buah alat yakni Disk Pad dengan Rotor (Untuk rem Cakram/Disk Brake) yang sedang berputar sehingga gesekan tersebut mengakibatkan putaran melambat dan akan berhenti. Mengingat Fungsi rem yang sangatlah penting tadi dan tentu rem juga merupakan bagian dari piranti keselamatan berkendara, Maka sangat diperlukan sebuah alat yang bernar-benar bisa melakukan kinerjanya secara powerful.
Dengan itu, MK Kashiyama menjawabnya dengan menawarkan spare part pengereman berkualitas terbaik, lebih rinci-nya adalah berikut ini;
1. Disk Pad MK Kashiyama
Untuk Otivers yang memiliki mobil dengan rem Cakram atau Disk Brake, MK Kashiyama memberikan dua pilihan Disk Pad yakni dengan menggunakan bahan Asbestos dan non-Asbestos, mari kita bahas satu per satu;
Disk Pad Tanpa Asbestos (Free Asbestos)
![]() |
Disk Pad Tanpa Asbestos |
Disk Pad yang satu ini memiliki kinerja yang baik karena memang dibuat dari bahan bermaterial Serat Kevlar dan tidak menggunakan bahan asbestos, hal ini dapat meredam panas, memiliki daya cengkram yang kuat dan tidak merusak Disk Brake atau Piringan Cakram.
Biasanya, Disk Pad tanpa Asbestos ini dapat dipakai relatif lama bahkan sampai 60 ribu kilometer jarak tempuh, namun kembali lagi ke medan jalan dan gaya berkendara setiap orang yang beda-beda.
Disk Pad dengan Asbestos
![]() |
Disk Pad dengan Asbestos |
Jika diatas Disk Pad non bahan Asbestos memiliki kinerja yang baik, untuk yang disk Pad dengan bahan asbestos ini juga tak jauh beda kualitasnya, hanya saja ini memang menggunakan bahan Asbestos. Beberapa kelebihan Disk Pad ini adalah memiliki daya cengkram yang kuat pula, memiliki kemampuan meredam panas yang baik dan juga tahan panas.
Biasanya Disk Pad berbahan Asbestos ini penggunaan-nya relatif lama namun masih kalah awet dibanding yang berbahan non-asbestos. Disk Pad ini mampu dipakai hingga 50 ribu kilometer jarak tempuh, kami menyarankan agar seriap penggunaan 10 ribu km untuk melakukan pengecekan.
2. Brake Shoe MK Kashiyama
Untuk pengereman menggunakan rem Tromol, MK memberikan produk Brake Shoe seperti ini.
Jika untuk produk Disk Pad, MK Kashiyama menyediakan dua varian, yakni dengan bahan Asbestos dan tanpa menggunakan Asbestos kali ini untuk Brake Shoe, MK tidak menggunakan bahan Asbestos.
Memiliki sifat Tahan panas dan juga mampu meredam panas, memiliki daya cengkram yang kuat dan tidak merusak komponen drum-brake atau rem tromol. Cukup awet dalam penggunaanya karena Dapat digunakan hingga 60 ribu kilometer jatak tempuh.
![]() |
Wujud Brake Shoe MK Kashiyama (sumber gambar dari situs resmi MK Kashiyama) |
Pada kesimpulanya, Part Rem yang diproduksi MK Kashiyama memang baik secara kualitas serta memiliki keunggulan tidak mudah panas sekaligus dapat meredam panas, selain itu MK Kashiyama juga memberikan banyak pilihan untuk produk-produknya dan tentu saja kompatibel untuk beragam jenis dan merk mobil seperti yang BlogOtive jelaskan pada awal-awal artikel.
Bagaimana Otivers, sudah cukupkah dengan info yang kami berikan ini? Nah, untuk yang ingin melihat produk secara detailnya silahkan kunjungi situs resmi MK Kashiyama. Jadi itulah ulasan kami mengenai MK Kashiyama Merek Berkualitas Spare Part Mobil untuk Kampas Rem, Rem Cakram & Rem Tromol Terbaik di Indonesia. Silahkan dibuktikan sendiri kinerja MK Kashiyama ini. Sekian review dari kami. BlogOtive.